Irjen TNI Buka Pelatihan BHD dan Screening Jantung Bagi Personel TNI

JurnalPatroliNews – Jakarta – Irjen TNI Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa mewakili Panglima TNI membuka kegiatan pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) dan pemeriksaan (screening) jantung bagi Personel TNI/PNS.

Nakes Medis dan Non Medis Mabes TNI yang merupakan kolaborasi TNI dengan Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah (RSJPD) Sentra Medika dalam rangkaian Peringatan HUT Ke-79 TNI Tahun 2024, bertempat di Aula Piere Tendean Satpamwal Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (9/10/2024).

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto dalam sambutannya yang dibacakan Irjen TNI menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk mengasah keterampilan dan memperkaya pengetahuan para personel agar mampu memberikan pertolongan pertama pada situasi darurat, sehingga dapat menyelamatkan nyawa, baik dalam situasi penugasan maupun non-penugasan.

“Sebanyak 200 personel TNI akan mengikuti pelatihan ini, yang diharapkan dapat memberikan manfaat besar dalam meningkatkan kemampuan kita dalam menangani kondisi darurat,” ujar Panglima TNI.

Komentar