Pangkogabwilhan III, “Buat Mata Air, Jangan Sampai Kita Tinggalkan Mereka Dengan Air Mata”

JurnalPatroliNews– Jakarta – Dalam kunjungannya di Markas Koopsud III Biak, Pangkogabwilhan III Letjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr.(Han) disambut Pangkoopsud III Marsekal Muda (Marsda) TNI Samsul Rizal, S.I.P.,M.Tr (Han) beserta staf, Komandan Korem 173/PVB Brigjen TNI Taufan Gestoro, Danlanud Manuhua Marsma TNI Ronald Siregar, S.T., M.M., M.Tr (Han), Kas Guskamla Kolonel Laut (P) Heru Wahyono, S.H, Danlanal Biak Kolonel Marinir Karlos R. Deda, M.Tr.(Han)., serta pejabat TNI di wilayah Biak Papua. Jumat (20/5/2022).

Diawal sambutannya Pangkoopsud III membuka dengan ucapan selamat datang kepada Pangkogabwilhan III dan menyatakan suatu kehormatan dan kebanggaan dikunjungi Pangkogabwilhan III untuk menambah moril prajurit yang sedang melaksanakan tugas operasi.

Selanjutnya menjelaskan secara singkat tentang tugas Koopsud III, yaitu menyelenggarakan pembinaan kemampuan dan keiapsiagaan operasional satuan jajarannya dan melaksanakan operasi udara dalam rangka penegakan kedaulatan negara di udara, serta mendukung penegakan kedaulatan negara di darat dan di laut yang ada di wilayahnya sesuai dengan kebijakan Panglima TNI.

Sementara itu Danrem 173/PVB menjelaskan tentang pelaksanaan operasi di wilayah jajarannya, berpedoman pada petunjuk Panglima TNI dengan mengedepankan Binter dan Komsos, serta menyampaikan kendala yang dihadapi khususnya transportasi di wilayah pegunungan.

Komentar