Setelah proses penjaringan selesai, penerima penghargaan Soedirman Awards 2023 akan diumumkan di acara penganugerahan pada 28 Oktober 2023.
detikcom mengajak Anda pembaca setia dan seluruh masyarakat Indonesia untuk berkontribusi lewat partisipasi di Soedirman Awards 2023. Usulan dari Anda para pembaca diharapkan menjadi bahan bakar penyemangat personel TNI untuk memberikan dedikasi tinggi di tengah masyarakat.
Berikut mekanisme seleksi Soedirman Awards 2023:
- Daftarkan prajurit TNI di sekitarmu yang dinilai patut menjadi kandidat penerima Soedirman Awards 2023 dengan mengisi gform di sini!
2a. Isi identitas diri kamu selaku pengusul berupa nama lengkap, alamat email dan nomor seluler yang bisa dihubungi.
2b. Isi juga identitas prajurit TNI yang kamu ajukan sebagai kandidat penerima Soedirman Awards 2023. Selain nama, informasi pangkat, dan tempat berdinas prajurit TNI tersebut akan sangat berguna. Jika memungkinkan, sertakan pula foto dan video.
- detikcom akan memvalidasi informasi prajurit TNI kandidat penerima Soedirman Awards yang kamu daftarkan. Informasi yang telah divalidasi akan diberitakan secara selektif.
- Prajurit TNI yang telah didaftarkan pembaca akan diseleksi. Proses seleksi akan melibatkan Dewan Pakar.
- Aspek yang dinilai dalam proses seleksi di antaranya adalah integritas, dedikasi, dan dampak kepada masyarakat.
- Dewan Pakar memutuskan tiga nama penerima penghargaan Soedirman Awards 2023.
- Penerima Soedirman Awards 2023 akan diumumkan pada 28 Oktober 2023.
Komentar