Sambut MotoGP 2024, Pertamina Patra Niaga Naikkan Stok BBM Lima Kali Lipat

Untuk BBM transportasi darat, Pertamina juga berencana menambah stok sebesar 60% di SPBU, seiring proyeksi peningkatan konsumsi sebesar 26% atau sekitar 2.561 kl dari rata-rata harian 2.033 kl.

Hal ini dikarenakan jumlah kendaraan yang diperkirakan meningkat selama perhelatan Pertamina Grand Prix of Indonesia. Terminal BBM Ampenan akan menambah jumlah mobil tangki dan memperpanjang jam operasional dua jam lebih awal, mulai pukul 04.00 WITA.

Aji juga mengimbau masyarakat untuk melakukan pembayaran nontunai guna mempercepat proses pengisian BBM. Di Lombok, tersedia jalur khusus pembayaran nontunai melalui MyPertamina line untuk mengurangi antrean.

Mengenai LPG, Aji menyatakan bahwa ada kemungkinan kenaikan konsumsi sebesar 54,6% dari rata-rata konsumsi normal harian sebesar 443,1 MT, dan mereka juga akan menambah stok LPG sesuai dengan proyeksi tersebut untuk memenuhi lonjakan permintaan di sektor kuliner.

Untuk memeriahkan event Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 di Mandalika, Pertamina menawarkan promo menarik berupa diskon hingga 70% untuk tiket yang dibeli melalui aplikasi MyPertamina dengan program Hot Seat Ticket, berlaku dari 19 hingga 26 September 2024.

Komentar