Menko Airlangga Dorong KEK Kura-Kura Bali Sebagai Katalisator Teknologi

Dalam kesempatan tersebut, Menko Airlangga menekankan bahwa transformasi teknologi adalah kunci untuk membuka potensi pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui revitalisasi mesin ekonomi konvensional, penggerakan mesin ekonomi baru, dan penguatan ekonomi Pancasila.

Menko Airlangga juga mengawali dan meluncurkan Roadmap Making of Indonesia 4.0 yang bertujuan untuk merevitalisasi sektor manufaktur dan bertransformasi menjadi kekuatan dalam revolusi industri 4.0. Dalam konteks kepemimpinan ASEAN 2023, ia meluncurkan Digital Economic Framework Agreement (DEFA) untuk meningkatkan perekonomian kawasan ASEAN.

Lebih lanjut, pemerintah telah membentuk satuan tugas terkait semikonduktor guna mempercepat pengembangan ekosistem semikonduktor di Indonesia. Dalam waktu dekat, Indonesia akan memperluas kapasitas Assembly, Testing & Packaging (ATP) lokal serta pengembangan talenta berkualitas tinggi.

“Setiap kemajuan dalam AI maupun semikonduktor memerlukan banyak tenaga manusia. Ini akan menciptakan lebih banyak lapangan pekerjaan dengan keterampilan yang beragam,” pungkas Menko Airlangga.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Deputi III Kemenko Perekonomian Elen Setiadi, Deputi V Kemenko Perekonomian Ali Murtopo Simbolon, serta perwakilan dari Tsinghua Laboratory of Brain and Intelligence dan PII.

Komentar