Bisnis Internasional: IHLC Gelar Bussiness Meeting Indonesia-Uzbekistan

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Indonesia dan Uzbekistan mengadakan pertemuan bisnis bertema “Tourism and Creative Economy Bussiness Meeting & Cultural Dinner”. Acara yang digelar Indonesia Halal Lifestyle Center (IHLC) ini bertempat di Grand Sahid Jaya, Jakarta, pada Kamis 2 Februari 2023.

Keterangan pers yang diterima kantor pusat Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), Sabtu (4/2) menyebutkan, acara yang digelar secara offline ini, dimulai dengan penayangan video teaser special coverage Uzbekistan dan Wonderful Indonesia, dilanjutkan dengan menyanyikan national antems masing-masing negara. Vice Chairwoman IHLC Jetty Rosila Hadi menyampaikan wellcome remarks yang diikuti dengan sambutan dari Sahid Group yang dibawakan oleh Wiryanty Sukamdani selaku President Commisioner of Sahid Jaya Group. Opening remarks disampaikan oleh H.E. Qobilov Rustam selaku Deputy Governor of Samar` Province serta General speech tentang Imam Buhari and perannya dalam peradaban Muslim oleh Eskhankulov Zayniddin selaku Provincial Chief Imam Khatib.

Setelah itu bussiness meeting antara delegasi Uzbekistan dengan tamu dari Indonesia yang dilanjutkan dengan pertunjukan budaya Tari Saman dari Trikandhi yang dipersembahkan oleh Citra Sarana. Acara semakin menarik karena Plov Cooking Show yang menghadirkan chef pemenang kompetisi memasak di Uzbekistan dengan bumbu-bumbu yang didatangkan langsung dari Uzbekistan. Acara ditutup dengan modest fashion show karya-karya designer Indonesia. Brand-brand yang hadir antara lain kami., Khanaan, Nina Nugroho, L.tru, Nibras, Elzatta Hijab dan lain-lain.*

Vice Chairwoman Indonesia Halal Lifestyle Center (IHLC), Jetty Rosila Hadi mengatakan agenda tersebut digelar dalam rangka mendorong kedua negara melakukan kerjasama di beragam sektor. Hal ini untuk meningkatkan pendapatan ekonomi masing-masing negara. Sebanyak 18 delegasi dari Uzbekistan hadir untuk menemukan rekan dan peluang bisnis dengan pelaku-pelaku usaha dari Indonesia. “Pada intinya acara ini untuk mendorong bagaimana kita bisa menjalin kerjasama antara Indonesia dengan Uzbekistan dalam berbagai hal mulai dari tourism, culiner, pendidikan, economy creative dan bidang-bidang yang lain,” kata Tila-sapaan akrabnya, Kamis (2/2/23).

Komentar