JurnalPatroliNews – Kota Bekasi – Bertempat di Danau Duta Harapan, Kelurahan Harapan Baru, Kecamatan Bekasi Utara, Plt. Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto bersama istri hadiri Puncak Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2023 yang bertemakan Ramah Tamah Minim Plastik pada Minggu, (11/06).
Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia atau World Environment Day diperingati setiap tanggal 5 Juni. Setiap tahunnya, HLH dirayakan dengan tema yang berbeda-beda dan pada tahun 2023 ini mengusung tema Beat Plastic Pollution , yakni seruan untuk bertindak guna mengurangi sampah plastik dan mencari solusinya.
Pada acara Ramah Tamah Minim Plastik , disertai juga dengan penanaman pohon di sekitar danau, pelepasan bibit ikan ke danau, dan juga pemberian cairan Eco-Enzyme ke air danau guna menjernihkan danau dari ganggang lumut.
Komentar