Popularitas AI Meroket, Pengguna Aktif Mingguan ChatGPT Tembus 200 Juta!


JurnalPatroliNews – Jakarta – Dalam lanskap teknologi kecerdasan buatan yang semakin meroket, ChatGPT kini mencatatkan pencapaian dengan memiliki lebih dari 200 juta pengguna aktif mingguan.

Dalam pernyataannya pada Kamis (28/8), perusahaan induknya, OpenAI mengatakan bahwa 92 persen perusahaan Fortune 500 menggunakan produknya dan penggunaan API otomatisnya telah berlipat ganda sejak peluncuran GPT-4o mini pada Juli lalu.

“Orang-orang kini menggunakan perangkat kami sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari, membuat perbedaan nyata dalam bidang seperti perawatan kesehatan dan pendidikan – entah itu membantu tugas-tugas rutin, memecahkan masalah sulit, atau memunculkan kreativitas,” kata CEO Sam Altman dalam sebuah pernyataan, seperti itu dikutip dari Axios, Sabtu (31/8).

Popularitas ChatGPT telah mendorong lonjakan signifikan dalam penilaian OpenAI, yang berbasis di San Francisco.

Dalam perkembangan lainnya, OpenAI bersama dengan perusahaan rintisan AI lainnya, Anthropic, telah menandatangani perjanjian dengan pemerintah AS untuk melakukan penelitian, pengujian, dan evaluasi terhadap model kecerdasan buatan mereka, sebagaimana dilaporkan oleh Institut Keamanan Kecerdasan Buatan AS hari ini.

Sejak ChatGPT diluncurkan pada akhir tahun 2022, perusahaan teknologi besar seperti Google, Microsoft, dan Meta juga telah memperkenalkan platform obrolan AI mereka sendiri. Namun, OpenAI tetap berhasil mempertahankan dan bahkan meningkatkan basis penggunanya.

Komentar