Dandim 0824/Jember Cek Penerapan Phisycal Distancing dan Monitoring Stock Pangan Masa Pandemi Covid 19

JurnalPatroliNews – JEMBER – Dalam upaya menyambut era normal baru sejumlah tempat menjadi
sasaran patroli Komandan Kodim 0824/Jember, dan pada Selasa 23/06/2029
melaksanakan pengecekkan perusahaan beras Rajawali milik Leonardus,
yang beralamat di Dusun Krajan Kidul Desa Rambigundam Kec Rambipuji
Kab Jember.

Kedatangan Komandan Kodim 0824/Jember didampingi Danramil 0824/13
Rambipuji Kapten Chb Mulyadi, disambut oleh pemilik pabrik beras
tersebut Leonardus.

Kepada awak media, Leonardus menyatakan bahwa selama masa pandemi ini,
sebagai salah satu penyedia beras, perusahaannya terus berproduksi,
dalam memelihara ketersediaan pangan, stabilitas harga dipasaran,
namun dalam proses produksi kita selalu memperhatikan protokol
kesehatan, sehingga kondisi karyawan semuanya sehat dan hasil produksi
kamai juga sehat dan siap dikonsumsi, bahkan karyawan sebelum kerja
kita berikan tablet vitamin c agar mereka selalu sehat.

Sementara itu Komandan  Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad
Nurdin kepada awak media juga menyampaikan bahwa kedatangannya
merupakan bagian dalam rangka melihat kesiapan sekstor usaha dalam
penerapan protokol kesehatan dalam berproduksi, ini sangat penting
sekali karena barang yang diproduksi merupakan kebutuhan pokok
masyarakat, sehingga harus benar-benar sehat karyawannya, sehat
produksinya dan sehat dikonsumsi.

Selanjutnya dimasa pandemi ini kita juga mengecek sejau mana kesiapan
dunia usaha dalam mematuhi protokol kesehatan dan menyongsong new
normal baru, perusahaan ini memang salah satu usaha
yang.mendapatmpengecualian untuk terus berproduksi dalam rangka
menjaga stabilitas stock dan harga di pasaran. pungkas Komandan Kodim
0824/Jember.

Komentar