Minim Kontribusi, Neymar Tetap Raup Rp1,7 Triliun di Al Hilal

JurnalPatroliNews – Jakarta –  Karier Neymar di Liga Arab Saudi bersama Al Hilal jauh dari kata gemilang. Sepanjang tahun 2024, bintang Brasil itu jarang tampil di lapangan, namun tetap menerima gaji luar biasa sebesar Rp1,7 triliun.

Dilansir dari talkSport pada Jumat, 17 Januari 2025, Neymar bahkan tidak sempat mencatatkan satu pun penampilan di kompetisi domestik selama musim 2024. Ia hanya bermain sebanyak dua kali di Liga Champions Asia, itupun sebagai pemain pengganti dengan total waktu bermain hanya 42 menit.

Meskipun kontribusinya minim, Al Hilal tetap membayar Neymar sesuai kontrak dengan nilai 101 juta Euro per tahun, atau setara dengan Rp1,7 triliun. Namun, klub tersebut dikabarkan tidak berniat memperpanjang kontraknya yang akan habis pada musim panas 2025.

Rumor beredar bahwa Al Hilal berencana merekrut Mohamed Salah, bintang Liverpool yang masa depannya di Anfield masih belum jelas, sebagai pengganti Neymar.

Neymar sendiri diboyong dari Paris Saint-Germain (PSG) ke Al Hilal pada musim panas 2023 dengan nilai transfer mencapai 90 juta Euro. Transfer tersebut mencatatkan rekor sebagai pembelian pemain termahal dalam sejarah Liga Arab Saudi, diikuti dengan kontrak berdurasi dua tahun.

Sayangnya, eks pemain Barcelona dan PSG itu lebih sering berkutat dengan cedera dibanding memberikan kontribusi di lapangan. Neymar mengalami cedera ACL saat baru menjalani tiga laga bersama Al Hilal, yang terjadi saat ia memperkuat Timnas Brasil pada jeda internasional.

Kondisi Neymar semakin memburuk karena cedera hamstringnya kerap kambuh. Hingga kini, Neymar baru tampil dalam tujuh pertandingan untuk Al Hilal. Dengan penampilan yang sangat terbatas dan gaji besar, banyak yang menyebut Neymar “makan gaji buta” di klub tersebut.

Komentar