JurnalPatroliNews – Jakarta – Harga telur ayam mengalami lonjakan signifikan sejak minggu ketiga Desember 2024, beberapa hari menjelang perayaan Natal. Kenaikan ini memicu keluhan dari masyarakat karena berdampak langsung pada kebutuhan pokok.
Berdasarkan data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas) yang dikutip Senin (30/12/2024) pukul 11.35 WIB, harga telur ayam mencapai Rp30.720 per kilogram di tingkat pedagang eceran. Harga ini sedikit turun dari puncaknya yang sempat menyentuh Rp31.000 per kilogram.
Kepala Badan Pangan Nasional (NFA), Arief Prasetyo, menjelaskan bahwa kenaikan harga telur dipengaruhi oleh fluktuasi harga jagung pakan. Jagung merupakan komponen utama dalam produksi telur dan daging ayam.
“Semalam saya berdiskusi dengan para peternak layer telur. Mereka hanya membutuhkan pasokan jagung pakan yang stabil,” kata Arief dalam pernyataannya, Senin (30/12/2024).
Komentar