Jokowi Perkuat Dukungan Petani dengan Penambahan Dana Subsidi Pupuk

JurnalPatroliNews – Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi), Dalam upaya untuk mengatasi masalah kelangkaan pupuk subsidi yang dialami oleh para petani. Ia telah mengumumkan penambahan subsidi pupuk sebesar Rp 14 triliun pada tahun 2024 ini.

Pengumuman tersebut dilakukan oleh Jokowi dalam acara Pembinaan Petani Se-Provinsi Jawa Tengah, Banyumas, pada Selasa (2/1/2024).

Saya telah meminta Menteri Keuangan untuk menambah subsidi pupuk sebesar Rp 14 triliun pada tahun 2024 ini, agar dapat mengatasi kelangkaan pupuk subsidi yang terjadi di lapangan,” ujar Jokowi dalam sambutannya.

Presiden menegaskan bahwa Kementerian Pertanian telah mengajukan proposal tersebut kepada Menteri Keuangan, Sri Mulyani, untuk segera direalisasikan. Namun, penambahan subsidi pupuk ini masih memerlukan persetujuan dari Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

“Pengajuan ini membutuhkan persetujuan dari DPR, namun saya ingin memastikan bahwa kita bergerak cepat dalam menyelesaikan permasalahan ini,” tambahnya.

Jokowi juga memberikan penjelasan terkait kondisi stok pupuk subsidi yang saat ini masih cukup aman di PT Pupuk Indonesia (Persero). Oleh karena itu, penambahan subsidi pupuk ini direncanakan akan dilakukan pada semester kedua tahun 2024.

“Saat ini, stok pupuk subsidi di PT Pupuk Indonesia sangat mencukupi. Penambahan subsidi sebesar Rp 14 triliun akan dilakukan untuk semester kedua tahun ini,” terang Jokowi.

“Saya telah mengonfirmasi langsung kepada Direktur Utama PT Pupuk Indonesia mengenai stok pupuk. Sebanyak 1,7 juta ton pupuk bersubsidi, dengan rincian 1,2 juta ton bersubsidi dan 500 ribu ton non-subsidi,” lanjutnya.

Dengan langkah ini, diharapkan petani akan mendapatkan dukungan yang lebih kuat dan merata, sehingga dapat meningkatkan produktivitas pertanian di Indonesia.

Komentar