Cibir Proyek Food Estate Jokowi, Cawapres Anies Sebut: Terbukti Gagal

JurnalPatroliNews– Jakarta, – Bakal Calon Wakil Presiden dari Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mencibir proyek penting Presiden Joko Widodo, Food Estate. Cak Imin mengungkapkan proyek Food Estate Jokowi gagal.

“Food Estate terbukti gagal,” ungkap Cak Imin saat ditemui di Menara Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2023).

Mengutip rekan media, Cak Imin mengatakan produktivitas pangan harus digerakkan secara masif melalui peningkatan produktivitas lahan serta tanah milik rakyat dan petani. Menurutnya, masalah pangan di Indonesia tak bisa diselesaikan melalui program Food Estate.

“Jalan cepat yang harus dilakukan adalah mengintensifkan tanah-tanah pertanian punya rakyat, diorganisir dengan manajemen bisnis raksasa pangan nasional,” imbuhnya.

Jika tak dilakukan, Cak Imin memprediksi Indonesia akan selalu impor bahan-bahan pokok secara terus menerus di masa mendatang. Ia menegaskan hal ini sangat berbahaya bila negara-negara produsen sedang mengalami krisis pangan.

“Jika negara-negara produsen pun satu titik tertentu akibat El Nino, krisis pangan global akan tidak mengekspor barang ke kita. Kalau kita tidak bisa impor, kita makan dari mana? kecuali kita berswasembada,” serunya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi sudah bersuara soal ini. Menurut Jokowi proyek Food Estate penting untuk mengantisipasi krisis pangan.

“Jadi kita itu membangun food estate/lumbung pangan itu dalam rangka mengantisipasi krisis pangan,” ucap Jokowi.

Komentar