JurnalPatroliNews – Jakarta, – Kawasan Stasiun Dukuh Atas, Jakarta Pusat, diramaikan pemuda-pemudi, Minggu (17/7) malam. Mereka berjalan bak model atau ‘cat walk’ di jalur penyeberangan (zebra cross) di lokasi sambil memamerkan pakaian atau outfit andalan.
Berdasarkan pantauan rekan media, sejumlah pemuda mulai memadati zebra cross di dekat Stasiun MRT Dukuh Atas pada pukul 18.30 WIB. Mereka tampak mempersiapkan outfit untuk unjuk gigi di tengah keriuhan orang.
Salah satu pemuda yang turut memamerkan outfit-nya hari ini adalah Ale (19). Remaja yang mengaku berasal Citayam itu memamerkan gaya pakaiannya di tengah keramaian pemuda-pemudi di kawasan Stasiun Dukuh Atas.
Menurut Ale, tren yang sama populer di Stasiun JR Harajuku, Distrik Shibuya, Jepang.
“Ini kayak ala-ala bikin runaway ajasih, bikin kita bisa nunjukkin ekspresi kita dalam berpakaian ngikutin Harajuku,” ujar Ale saat diwawancara.
Ia mengaku sengaja datang ke kawasan tersebut dengan tim yang terdiri dari dua orang. Di malam ini, Ale beserta rekannya dua kali melengggang di zebra cross.
Komentar