Selain itu, Burhanuddin juga memberikan instruksi kepada Direktur Penyidikan untuk segera menuntaskan penyidikan perkara korupsi yang menjadi perhatian publik, dan kepada Direktur Penuntutan untuk segera melakukan pelimpahan perkara yang telah dinyatakan lengkap.
Dalam kesempatan ini, Jaksa Agung juga menyampaikan apresiasi kepada para pejabat lama yang telah menunjukkan dedikasi tinggi selama masa tugas mereka, serta mengucapkan terima kasih kepada para istri pejabat yang telah setia mendampingi suami mereka.
Menutup amanatnya, Burhanuddin menyinggung fenomena media sosial yang menjadi perhatian belakangan ini. Ia mengingatkan seluruh jajaran Kejaksaan untuk selalu berhati-hati dan bijak dalam bermedia sosial, guna menghindari kecerobohan yang bisa berdampak negatif baik bagi diri pribadi maupun institusi.
“Semakin tinggi jabatan yang kita raih, harus berkorelasi dengan semakin bijak kita dalam bertindak, terutama dalam pengambilan keputusan,” pungkasnya.
Acara pelantikan ini juga dihadiri oleh Wakil Jaksa Agung, Para Jaksa Agung Muda, Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Kejaksaan RI, Kepala Badan Pemulihan Aset, serta sejumlah pejabat penting lainnya di lingkungan Kejaksaan Agung.
Komentar