Sri Mulyani Ungkap Isi Pembicaraan Dengan Tim Prabowo

JurnalPatroliNews – Jakarta – Sri Mulyani, Menteri Keuangan menyatakan bahwa ia terus melakukan koordinasi dengan tim Prabowo Subianto, Presiden terpilih, terkait kebutuhan anggaran untuk pemerintahan mendatang.

Sri Mulyani memastikan bahwa program pemerintah untuk tahun depan telah dimasukkan dalam perencanaan anggaran APBN. Namun, pelaksanaan program tersebut akan dijelaskan lebih lanjut oleh tim Prabowo.

“Kami akan berkoordinasi dengan tim Pak Prabowo untuk bisa mendapatkan gambaran mengenai kebutuhan anggaran maupun mekanisme pelaksanaan program tersebut, nanti akan dibahas sendiri dan dijelaskan sendiri dari sisi timnya untuk pemerintahan baru,” kata Menkeu di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (20/6/2024).

Ia juga menegaskan komitmen pemerintah untuk menjaga keandalan APBN serta mempertahankan defisit pada level 3 persen.

“Pesannya adalah APBN tetap dijaga secara hati-hati karena ini adalah instrumen penting,” ujarnya.

“Juga dari sisi sustainabilitas dan komitmen defisit untuk dijaga di level 3 persen dengan debt to GDP ratio tetap dijaga pada level affordable dan prudent sehingga bisa menjadi fondasi stabilitas pemerintahan baru. Ini akan terus kita komunikasikan,” sambungnya.

Menkeu menambahkan bahwa koordinasi dengan pemerintahan baru sangat penting agar mereka memiliki pemahaman menyeluruh tentang seluruh aspek APBN.

“Kami akan terus berkoordinasi dengan pemerintahan yang akan datang supaya mereka dapat melihat seluruh aspek APBN yang dikelola dengan transparan dan hati-hati, sehingga menjadi instrumen yang bisa digunakan secara berkelanjutan oleh pemerintahan baru,” kata Sri Mulyani.

Komentar