JurnalPatroliNews – Bogor,- Warga Bogor yang ingin bepergian ke Bandung kini mendapatkan kabar baik. Nantinya, perjalanan ke Bandung bisa dilakukan langsung melalui jalan tol tanpa perlu memutar melewati Tol Cikampek. Rute ini akan menghubungkan Bogor, Sukabumi, Cianjur, hingga Padalarang, Bandung Barat.
Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) saat ini tengah melanjutkan pembangunan Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi). Tol sepanjang 54 kilometer ini terbagi menjadi empat seksi, di mana dua di antaranya telah beroperasi: Seksi 1 Ciawi-Cigombong (15,3 km) dan Seksi 2 Cigombong-Cibadak (11,9 km).
Seksi 3 yang menghubungkan Cibadak dengan Sukabumi Barat (13,7 km) sedang dalam tahap konstruksi dengan progres mencapai 16,4%. Proyek ini ditargetkan rampung pada kuartal kedua tahun 2026. Sementara itu, Seksi 4 Sukabumi Barat-Sukabumi Timur (13,05 km) masih dalam tahap persiapan konstruksi.
Dalam rencana jangka panjang, Jalan Tol Bocimi akan diperpanjang hingga Padalarang melalui Ciranjang, Cianjur. Hal ini sesuai dengan Rencana Umum Jaringan Jalan Nasional 2020-2040 yang tertuang dalam Keputusan Menteri PUPR Nomor 367 Tahun 2023.
Namun, pembangunan ruas Sukabumi Timur-Ciranjang-Padalarang saat ini masih berada dalam tahap perencanaan umum. “Proyek ini belum akan dimulai dalam waktu dekat, kecuali ada investor yang tertarik memprakarsai,” ujar Anggota BPJT, Sony Sulaksono Wibowo.
Total panjang tol dari Ciawi hingga Padalarang diperkirakan mencapai 115 kilometer dengan anggaran sekitar Rp7,7 triliun. Jalur ini kemungkinan akan melintasi daerah pegunungan dan terowongan. Dengan rampungnya proyek ini, waktu tempuh dari Sukabumi menuju Cianjur dan Bandung diharapkan menjadi jauh lebih cepat dan efisien.
Komentar