Austria Akan Menutup Masjid Radikal Setelah Serangan Teror Wina

Jurnalpatrolinews – Wina : Pemerintah Austria akan menutup masjid setelah serangan teroris mematikan di Wina awal pekan ini, kata Kementerian Dalam Negeri, Jumat (waktu setempat).

Seorang juru bicara kementerian mengatakan rincian lebih lanjut akan segera diberikan dalam konferensi pers dengan Menteri Dalam Negeri Karl Nehammer dan Menteri Integrasi Susanne Raab, lapor Al Jazeera.

Empat orang tewas dalam penembakan pada hari Senin, serangan teror besar pertama Austria dalam beberapa dekade. Pria yang melepaskan tembakan di Wina diidentifikasi sebagai warga negara Austria berusia 20 tahun, Kujtim Fejzulai, yang dibunuh oleh polisi dalam serangan itu, kata Al Jazeera lebih lanjut.

Sebuah pernyataan dari pejabat Austria mengatakan dalam “diskusi dengan pihak berwenang terkait, kami akan menutup satu masjid ” karena hal itu mengancam keamanan nasional.

Fejzulai telah melakukan perjalanan ke Suriah untuk bergabung dengan ISIS, tetapi dia dibebaskan lebih awal dari penjara pada bulan Desember.

Sejak dibebaskan dari penjara, dia berulang kali mengunjungi dua masjid . Kedua masjid itu berada di pinggiran barat Wina.

Satu disebut masjid Melit Ibrahim di distrik Ottakring dan masjid Tauhid lainnya di wilayah Meidling.

Komentar