Setelah pemilu, jaksa Venezuela mengeluarkan surat penangkapan terhadap Gonzalez atas tuduhan penghasutan karena mengklaim dirinya sebagai pemenang. Gonzalez, yang menghindari tiga panggilan jaksa, mengatakan bahwa menghadiri persidangan hanya akan membahayakan kebebasannya.
Pengacara Gonzalez menyatakan bahwa jika dakwaan dari pemerintah terbukti, Gonzalez bisa menghadapi hukuman penjara hingga 30 tahun.
Gonzalez, seorang diplomat pensiunan yang tidak dikenal sebelum pemilu, menjadi kandidat oposisi setelah tokoh utama, MarÃa Corina Machado, dilarang mencalonkan diri oleh otoritas yang dianggap loyal kepada Maduro.
Dewan Pemilu Venezuela (CNE) menyatakan Maduro memenangkan pemilihan dengan 52 persen suara, namun pihak oposisi mengklaim hasil internal mereka menunjukkan Gonzalez meraih 67 persen suara. CNE sendiri menyatakan tidak dapat merilis hasil lengkap karena sistemnya diserang siber, yang kemudian memicu protes besar-besaran.
Kekerasan pasca-pemilu telah menewaskan 27 orang dan melukai 192 orang, dengan sekitar 2.400 orang ditangkap oleh otoritas Venezuela.
Komentar