Waduh! Kilang Minyak Besar Rusia Terbakar Usai Serangan Drone Ukraina

JurnalPatroliNews – Rusia – Serangan udara yang dilancarkan Ukraina menyebabkan kebakaran besar di salah satu kilang minyak utama Rusia pada Minggu malam. Otoritas Kyiv mengonfirmasi aksi tersebut pada Senin (24/2/2025), sementara pejabat Rusia juga membenarkan adanya insiden tersebut.

Menurut laporan AFP, Ukraina menargetkan beberapa fasilitas energi Rusia dengan serangan drone jarak jauh. Langkah ini disebut sebagai aksi balasan terhadap serangan rudal yang sebelumnya dilancarkan Moskow, yang telah merusak infrastruktur energi Ukraina dan menyebabkan jutaan warga kehilangan pasokan listrik sejak invasi Rusia berlangsung selama tiga tahun terakhir.

“Kilang minyak Ryazan, salah satu yang terbesar di Rusia, menjadi sasaran serangan,” ujar Andriy Kovalenko, juru bicara Pusat Penanggulangan Disinformasi Dewan Keamanan dan Pertahanan Nasional Ukraina.

Ia menambahkan bahwa fasilitas tersebut memiliki peran strategis dalam memasok bahan bakar penerbangan bagi operasi militer Rusia di garis depan.

Gubernur Ryazan, Pavel Malkov, melalui unggahan di Telegram, mengonfirmasi adanya kebakaran di sebuah perusahaan di wilayah tersebut. Ia menyebut kebakaran dipicu oleh puing-puing yang jatuh setelah drone Ukraina ditembak jatuh.

Sementara itu, Kementerian Pertahanan Rusia melaporkan bahwa sebanyak 22 drone Ukraina berhasil dihancurkan dalam serangan malam itu, termasuk dua di antaranya yang jatuh di wilayah Ryazan, yang terletak di tenggara Moskow.

Menurut Kovalenko, ini merupakan kali ketiga kilang minyak yang dimiliki oleh perusahaan energi Rusia, Rosneft, menjadi sasaran serangan sepanjang tahun ini.

Komentar