Zelensky Tiba-Tiba Telepon Trump, Ada Apa?


JurnalPatroliNews – AS – Calon Presiden Partai Republik, Donald Trump, mengungkapkan bahwa dirinya telah berbicara lewat telepon dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky. Dalam percakapan tersebut, Trump berjanji untuk menghentikan konflik antara Ukraina dan Rusia jika terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat.

“Saya menghargai Presiden Zelensky yang telah menghubungi saya. Sebagai Presiden Amerika Serikat berikutnya, saya akan membawa perdamaian ke dunia dan mengakhiri perang yang telah merenggut banyak nyawa dan menghancurkan banyak keluarga tak berdosa,” ujar Trump di platform media sosial miliknya, Truth Social.

“Kedua belah pihak akan dapat bersatu dan merundingkan kesepakatan yang mengakhiri kekerasan dan membuka jalan menuju kemakmuran.”

Amerika Serikat telah memberikan bantuan militer senilai miliaran dolar kepada Kyiv sejak invasi Rusia ke Ukraina pada Februari 2022. Namun, jika Trump memenangkan pemilu November mendatang, ada kemungkinan dukungan Washington untuk Ukraina akan dipertimbangkan kembali.

Zelensky membenarkan adanya panggilan tersebut, di mana ia mengucapkan selamat kepada Trump atas penunjukannya sebagai calon presiden Partai Republik dan mendoakan keselamatannya setelah upaya pembunuhan terhadap Trump seminggu sebelumnya.

“Kami sepakat dengan Presiden Trump untuk membahas langkah-langkah yang dapat membuat perdamaian yang adil dan abadi dalam pertemuan pribadi,” tulis Zelensky dalam unggahannya di platform X.

“Saya mencatat dukungan bipartisan dan bikameral Amerika yang penting untuk melindungi kebebasan dan kemerdekaan negara kita,” tambahnya.

Komentar