Dinas Kominfo dan Tim Vaksinator Pemkab Mitra Sweeping Vaksin COVID-19

JurnalPatroliNews – Belang – Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo SP) Minahasa Tenggara (Mitra), terus memantau percepatan vaksinasi Desa Ponosakan Indah, Kecamatan Belang, Senin (25/10/2021).

Di bawah pimpinan Kepala Dinas Budi Raranta, jajaran Diskominfo SP bersama Tim Vaksinator sweeping Vaksin COVID-19 dari rumah ke rumah, guna memberikan vaksinasi bagi warga yang belum divaksin.

“Menjadi tanggung jawab kami juga untuk menyukseskan percepatan vaksinasi, lewat edukasi kepada masyarakat akan pentingnya vaksinasi COVID-19,” ungkap Budi Raranta.

Sebab Dinas Kominfo SP merupakan garda terdepan Pemerintah Kabupaten Mitra dalam mengedukasi masyarakat, sebagai upaya menangkal hoaks atau berita bohong yang beredar.

Dalam beberapa kesempatan, pihaknya juga terus memberikan sosialisasi, bukan hanya berkaitan dengan vaksinasi, namun juga disiplin penerapan protokol kesehatan.

“Semua program pemerintah ini adalah merupakan upaya untuk memerangi COVID-19 sehingga diharapkan kesadaran dan dukungan masyarakat,” pungkasnya.

Adapun dari data yang ada, capaian vaksinasi Desa Ponosakan Indah terus naik ke angka 74,13 persen.

Hal ini bisa dilihat dari jumlah total sasaran 402 warga, sekitar 298 telah divaksin dosis satu, sedangkan untuk dosis dua sekitar 177 sudah divaksin dengan capaian 44,03 persen.

(Jenly Wenur)

Komentar