BNNK Buleleng Gencarkan Pencegahan Melalui Test Urine

JurnalPatroliNews – Buleleng – Pola pencegahan dan antisipasi secara dini terkait penyalahgunaan narkotika menjadi program utama yang dilakukan Badan Nasional Narkotika Kabupaten (BNNK) Buleleng disamping nantinya melakukan langkah-langkah penindakan secara tegas berkaitan dengan peredaran narkotika tersebut.

Kepala BNNK Buleleng, AKBP I Gede Astawa, Minggu siang menyebutkan, pencegahan menjadi syarat mutlak untuk dilakukan dalam penyalahgunaan dan peredaran narkotika melalui test urine yang dilakukan secara bersama dengan instansi terkait di Pemkab Buleleng.

“Kalau di instansinya ada yang narkoba, baru dibilang ada test urine yang bersangkutan berpikir untuk mengkonsumsi narkoba, itu fungsi pencegahan narkoba adalah zat masuk didalam tubuh kita dan akan mempengaruhi kita, siapa yang terjadi perubahan prilaku itu ada indikasi, kita alami dan kita tahun dengan adanya sudah 229 orang yang kami rehabilitasi di BNNK Buleleng,” jelasnya.

Selain lebih mengedepankan langkah-langkah persuasif melalui test urine dengan sasaran tertentu, BNNK Buleleng juga mengedepankan upaya rehabilitasi terhadap korban atau penguna narkoba, namun bila terhadap pengedar langkah penindakan secara tegas akan dilakukan melalui proses hukum sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

BNNK Buleleng juga melakukan koordinasi secara rutin dengan Polres Buleleng secara khusus Sat Res Narkoba Polres Buleleng didalam melakukan upaya penegakan secara hukum termasuk mengindetifikasi para pengedar yang ada di Kabupaten Buleleng. (TiR).-

Komentar