Peringatan Dini! Siklon Tropis Ancam Sulut, Legislator Hilman Idrus Minta Warga Waspada

JurnalPatroliNews – Manado,– Adanya ancaman perubahan cuaca mendadak akibat siklon tropis di beberapa daerah di Sulut mendapat perhatian serius legislator Hilman Idrus.

Kepada JurnalPatroliNews, Minggu (18/4/2021) malam ini, Anggota Komisi IV DPRD Sulut ini mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap segala bentuk ancaman bencana.

“Terutama bagi warga yang bermukim di daerah resiko tinggi terjadinya bencana. Harus tetap waspada dan terus berdoa agar daerah dan bangsa kita selalu dijauhkan dari segala macam bencana dan mara bahaya,” ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskan Idrus, pemerintah dari tingkatan atas sampai di desa harus tanggap jika terjadi hal-hal yang tak diinginkan.

“Semua harus bersinergi demi adanya kenyamanan baik bagi warga maupun pemerintah,” tuturnya.

Sebagai wakil rakyat, Idrus juga mengajak masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa agar menyikapi kebijakan pihak terkait demi antisipasi bencana.

“Terutama jika terjadi pemadaman listrik tiba-tiba saat kita tengah beribadah. Semua semata-mata demi menjaga keamanan dan keselamatan warga. Saling menjaga akan lebih indah,” tutupnya.

(AnggawiryaMega)

Komentar