Soal target kata Wali Kota Tangsel, program tangki septik ini akan dilanjutkan di tahun 2025 dengan sasaran yang bisa lebih besar.
“Kalo untuk indeksnya 1 tangki septik sebesar 10 juta rupiah,” tutupnya.
Sementara itu, penerima program tangki septik gratis, Sevi dari Benda Baru menyampaikan apresiasi ke Pemkot Tangsel berkat programnya.
Menurutnya, hal ini (tangki septic-red.) sering luput dari perhatian pemerintah, tetapi Pemkot Tangsel menaruh prioritas penting terhadap penataan kota sehat.
“Pertama saya sampaikan ucapan terima kasih ke Pemkot Tangsel. Jujur ini sangat bermanfaat sekali buat kami,” ucap Sevi.
“Saya doakan Tangsel semakin maju lagi, bisa lebih jadi kota yang menjadi contoh di negeri ini,” tambahnya.
Komentar