Rela Berdesak-desakan, Suasana Hari Terakhir Jakarta Fair 2022, Pengunjung Membludak

“Terakhir kita merasakan pembukaan Jakarta Fair 2019 (pada) 3 tahun lalu dan waktu berjalan. Sekarang alhamdulillah kondisi pandemi makin terkendali dan saat ini kembali tradisi di Jakarta 53 tahun,” kata Anies di JIEXpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (9/6/2022).

Anies mengklaim Jakarta Fair bukan sekadar pameran berskala regional, melainkan skala internasional. Dia mengungkap pada tahun terakhir pelaksanaan Jakarta Fair pada 2019 saja, total pengunjung pameran selama sebulan penuh mencapai 6,8 juta orang dengan total transaksi mencapai Rp 7,5 triliun.

“Tahun ini mudah-mudahan angka itu akan bisa terlewati lagi dan kita berharap dengan adanya Jakarta Fair tahun ini maka tanda kebangkitan perekonomian kita akan semakin terlihat,” ujarnya.

Eks Mendikbud itu menyebut pelaksanaan Jakarta Fair tahun ini memiliki tantangan tersendiri, yakni pihaknya harus mengakomodasi tingginya minat masyarakat terkait penyelenggaraan ini, namun prokes COVID-19 tetap berjalan baik.

Komentar