Dankormar Serahkan Tali Asih Kasal Kepada Anggotanya

JurnalPatroliNews Jakarta – Sebagai Wujud Apresiasi dan Kepedulian TNI AL kepada Personel TNI AL, Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., menyerahkan Tali Asih kepada Prajurit yang akan memasuki masa purna tugas, Tunjangan Personel Berprestasi dan Tunjangan Brevet kepada personel TNI AL secara serentak melalui Vicon/Daring, (Rabu, 04/08/2021).

Korps Marinir TNI AL ikut dalam kegiatan ini. Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Suhartono memimpin langsung kegiatan yang digelar secara virtual di bawah Pohon Beringin Markas Komando Korps Marinir, Kwitang, Jakarta Pusat.

Penyerahan Tali Asih dan Tunjangan ini diserahkan langsung oleh Dankormar. Adapun yang menerima Tali Asih yaitu Letda (Mar)(Har) Ujang Hendar, Serma Mar Ferry Antoni, Kopka Mar Soni Sumarsono
dan Penda TK I III/B Mulyono (Alm) yang diterima ahli waris anak a.n Dhika Karahayon.

Sedangkan untuk Personel Berprestasi diserahkan kepada Hj. Nunung Siti Nurhamidah, S.Ag. istri dari Peltu Mar Feri (Juara 1 MTQ tingkat TNI AL, Juara 2 MTQ tingkat Mabes TNI), Kopda Mar Sunarya (Juara 1 MTQ tingkat TNI AL, Juara Harapan 1 MTQ tingkat Mabes TNI), Letda Mar Mukhlis (Pelatih Wushu/Sea Games 2019 Pelatih Kejuaraan Dunia Di Sanghai China 2019, Pelatih Sea Games 2021 Di Vietnam, Pelatih Kejuaraan Dunia Di Amerika Serikat)
dan Pelda Mar Agus Budy (Pelatih Dayung/Rowing, Asian Games 2018 Di Indonesia, Sea Games 2019 Di Filipina).

Untuk Tunjangan Brevet Khusus diberikan kepada Sertu Mar Roma Haryanto (Brevet Anti Teror Denjaka) dan Serda Mar Mantap Hasian Nauli (Brevet Taifib)

Dalam Amanatnya Kasal menyampaikan, “Pendistribusian Tunjangan ini untuk meningkatkan motivasi dan sebagai bentuk Apresiasi TNI AL kepada Prajurit dan PNS TNI AL.”

“Progam pemberian Tali Asih untuk Prajurit dan PNS TNI AL yang akan purna tugas ini akan dilaksanakan setiap tahun sebagai wujud perhatian TNI AL”, tegas KASAL.

Hadir dalam kegiatan ini Wakil Komandan Korps Marinir Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi, serta para Pejabat Utama Mako Kormar.

Komentar