Gubernur Bali Resmikan PLTS Berkapasitas 400 Kwp di Jalan Tol Bali Mandara

Kata Wayan Koster, sekarang Jalan Tol Bali Mandara terlihat lebih rapi dan keren, sekaligus akan menjadi salah satu wahana untuk menunjukkan identitas Bali. Karena jalan tol ini dibangun dengan tampilan gerbang tol dan lampu penerangan jalan yang ber-ornamen arsitektur Bali, kemudian terdapat aksara Bali sesuai pelaksanaan Peraturan Gubernur Bali Nomor 80 Tahun 2018 tentang Pelindungan dan Penggunaan Bahasa, Aksara, dan Sastra Bali, serta Penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali. “Jalan tol diatas air ini pula melihatkan kesan sejuk, karena terdapat tanaman yang hijau,” ujar Gubernur Bali jebolan ITB ini.

Sehingga, sambung Gubernur asal Bulelenh itu, fungsi Jalan Tol Bali Mandara selain mempercepat waktu tempuh dalam bertransportasi dengan memberikan rasa aman dan nyaman, namun Jalan Tol Bali Mandara juga dikatakan Gubernur Wayan Koster sebagai pintu masuk Pulau Bali yang memberikan kesan harmonis terhadap alam, manusia, dan kebudayaan Bali, sekaligus mampu meningkatkan citra pariwisata Bali yang berkualitas, bermartabat, naik kelas, dan ramah lingkungan.

Mengakhiri sambutannya, mantan Anggota DPR RI 3 Periode dari Fraksi PDI Perjuangan ini menegaskan pada Tahun 2023 Saya akan gencarkan penggunaan PLTS supaya betul – betul energi bersih terwujud di Bali. “Dengan menggunakan energi bersih, udara yang kita hirup jauh lebih sehat, dan secara ekonomi lebih efisien dan hemat,” tutupnya.

Komentar