Kasus Omicron Melonjak, Jokowi: Pusat Dan Daerah Tingkatkan Faskes

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Melonjaknya kasus terkonfirmasi positif Omicron  di Indonesia, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya mengumumkan jumlahnya sudah mencapai 136 kasus dimana hampir semuanya dari luar negeri.

“Saya ingin menyampaikan bahwa kasus Omicron sudah mengalami lonjakan, kasus omicron mengalami lonjakan hari ini menjadi 136 kasus,” katanya saat memimpin Rapat Terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (3/1).

Ia mengatakan, transmisi lokal Varian Omicron sudah terjadi di Tanah Air. Karena itulah Prosedur Mitigasi harus betul-betul disiapkan dengan baik. Jokowi mengingatkan Jajarannya untuk menyiapkan Fasilitas Kesehatan baik di Pusat maupun Daerah guna menghadapi Varian ini.

Disamping itu, Ia juga menginstruksikan Jajarannya untuk memperketat karantina bagi pelaku perjalanan luar negeri (PPLN).

Jangan sampai ada dispensasi ataupun praktik penyuapan.

Hampir seluruh kasus Omicron yang ada di Indonesia kasus impor.

“Kalau kita lihat, kenaikan menjadi 136 kasus ini hampir seluruhnya berasal dari kasus impor. Saya harapkan sekali lagi BIN, Polri, yang menyangkut urusan Karantina agar betul-betul diawasi betul,” tandasnya.

Komentar