JurnalPatroliNews – BANGKA – Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Safrizal ZA menantang Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menanam 1 juta pohon di seluruh Bangka Belitung.
Hal ini disampaikan Safrizal ZA saat kegiatan Penanaman Pohon Kayu Putih oleh PWI Bangka Belitung dalam rangka HUT ke 23 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan HUT Ke 32 PDAM Tirta Bangka di Kolong Dam 1 Pemali Kamis (28/12/2023).
Dalam kesempatan tersebut juga dilakukkan penandatanganan pakta integritas untuk bersama-sama menjaga Kolong PDAM Tirta Bangka agar tidak dirambah aktivitas penambangan timah ilegal.
“Saya apresiasi dan support kegiatan PWI Bangka Belitung, ini saya ajak dan tantang PWI bersama Pemprov Kepulauan Bangka Belitung melakukan penanaman serentak 1 juta pohon di Bulan Juni 2024 nanti nanti kita siapkan bibitnya. Ya kalau tak mampu kita pecah dua 500.000 pertama dan 500.000 kedua tanam pohonnya,” kata Safrizal disambut tepuk tangan undangan.
Safrizal ZA juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh elemen yang hadir sebagai bentuk dukungan kegiatan.
“Terimakasih ada kejaksaan, ada kepolisian ada TNI, ada akademisi dan juga ada dari Sub Denpom yang cukup berat memback-up seluruh wilayah Pulau Bangka. Terimakasih semua sudah hadir sebagai bentuk dukungannya,” kata Safrizal ZA
Selain dihadiri Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Safrizal ZA dan Pj Bupati Bangka M Haris juga dihadiri oleh Kapolda Kepulauan Bangka Belitung diwakili Kabid Humas Kombes Jojo Sutarjo, Kejati Babel diwakili Asintel Fadil Regan, Perwakilan Danrem, Perwakilan Danlanal, Perwakilan Dandim, Rektor UBB Prof. Dr. Ibrahim, Forkominda Provinsi dan Forkominda Bangka, Ketua PWI Bangka Belitung M Fathurakhman, Direktur PDAM Tirta Bangka BPDAS, mahasiswa dan lainnya.
Kegiatan Penanaman Pohon Kayu Putih oleh PWI Bangka Belitung di kawasan kolong Dam 1 Pemali Kabupaten Bangka dalam rangka HUT KE 23 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan HUT Ke 32 PDAM Tirta Bangka merupakan kerjasama dengan Pemprov Kepulauan Bangka Belitung, Pemkab Bangka dan PDAM Tirta Bangka.
Komentar