Langkah Awal Veby Menuju Impian Bersama Program Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan PT PHI

Tahun 2024 ini adalah tahun perdana pelaksanaan BSBK, yang sepenuhnya didukung oleh anak-anak perusahaan PHI, yaitu PT Pertamina Hulu Mahakam, PT Pertamina Hulu Sanga Sanga, dan PT Pertamina Hulu Kalimantan Timur.

Program ini dimaksudkan untuk mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya dalam pendidikan, energi bersih, dan penanganan perubahan iklim.

Dengan inisiatif ini, PHI menunjukkan langkah nyata dan kepedulian terhadap kemajuan pendidikan dan lingkungan di Indonesia, sekaligus menginspirasi generasi muda untuk meraih cita-cita mereka.

Veby bersama 14 penerima beasiswa BSBK lainnya, siap mewujudkan mimpinya dan meraih masa depan yang lebih menjanjikan.

PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) merupakan bagian Subholding Upstream Pertamina yang mengelola operasi dan bisnis hulu migas di Regional 3 Kalimantan sesuai prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) dalam mencapai visinya menjadi perusahaan migas kelas dunia.

Melalui anak perusahaan dan afiliasinya yang bekerja sama dengan SKK Migas, PHI menjalankan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan yang inovatif di bidang Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan, Lingkungan, Infrastruktur dan Tanggap Bencana guna mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) dan mewujudkan #EnergiKalimantanUntukIndonesia. PHI berkantor pusat di Jakarta. Informasi lebih lanjut tentang PHI tersedia di https://phi.pertamina.com.

Komentar