RI Kekurangan Alutsista Bagus! Megawati Cerita Minta Jokowi Beli Alutsista: Saya Waktu Presiden Beli Sukhoi

JurnalPatroliNews -Jakarta – Presiden ke-5 Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri bercerita pernah meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membeli alutsista yang bagus. Megawati menilai saat ini Indonesia kekurangan alutsista yang bagus.

Hal itu disampaikan Megawati dalam acara peluncuran 58 buku dalam rangka Hari Jadi ke-58 Lemhannas RI Tahun 2023 di Gedung Lemhannas RI, Jakarta Pusat, Sabtu (20/5/2023). Awalnya, Megawati mengaku bingung pada zaman Presiden Soeharto banyak alutsista didowngrade.

“Saya sampai hari ini bingung untuk bisa berpikir, pada waktu itu Presiden Soeharto itu kenapa? Ini jangan dipikir saya sentimen atau apa nggak loh, ini telaah akademi, kenapa? Mendowngrade semua yang namanya alutsista kita dari Rusia, padalah itu keren-keren loh,” ujar Megawati dalam sambutannya.

Megawati lantas mengaku bingung dengan yang dilakukan oleh Presiden Soeharto pada saat itu. Sebab, dia berkata jika alutsista didowngrade, Indonesia tidak akan punya alat perang yang bagus.

“Saya tuh bingung sampai hari ini, saya hanya mikir gini, kalau di downgrade gitu, kalau ada yang nyerang kita, alatnya mana? Lah bingung nggak? Tolong deh ini, kamu telaah, bukan sebagai masalah politik, tetapi kan disebut why? Why?” katanya.

“Berarti kan dari sisi geopolitik nya itu tidak dihitung dengan cermat. Untung aja tidak ada yang gempur kita waktu itu,” sambungnya.

Sebab itu, Megawati kemudian meminta Jokowi untuk membeli alutsista. Megawati kemudian mencontohkan saat menjadi Presiden, dia berhasil membeli pesawat sukhoi.

“Saya ngomong ke Jokowi, ‘Pak beli dong alutsista yang keren dong, saya aja waktu presiden beli sukhoi’. Tapi ya gimana sih,” tuturnya.

Komentar