DPR: Hubungan Indonesia-Korea Selatan Sangat Erat

JurnalPatroliNews – Jakarta – Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) memberikan apresiasi terhadap kerjasama yang terjalin antara Indonesia dan Korea Selatan di berbagai sektor.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua DPR Adies Kadir setelah menerima kunjungan Ketua Badan Musyawarah Majelis Nasional Korea Selatan di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, pada Jumat, 1 November 2024.

Dalam pertemuan singkat itu, Adies menegaskan bahwa banyak hal dibahas, terutama mengenai kerjasama bilateral yang mencakup berbagai bidang.

“Kami berdiskusi tentang kerjasama di sektor ekonomi, industri, energi, UMKM, pertahanan, serta olahraga dan budaya,” ungkap Adies.

Politisi dari Fraksi Golkar ini menekankan bahwa Indonesia dan Korea Selatan telah menjalin kerjasama selama 51 tahun untuk saling mendukung dalam membangun ekonomi masing-masing negara.

“Hubungan kita sangat baik, dan kerjasama antara Indonesia dan Korea Selatan selama ini terjalin dengan sangat erat,” tambahnya.

Adies berharap kerjasama yang positif ini dapat diimplementasikan dengan baik melalui kebijakan yang dibuat oleh parlemen dan pemerintah.

“Kami akan menyampaikan hal ini kepada pemerintah serta rekan-rekan di DPR yang terkait, termasuk komisi-komisi yang berwenang, agar kerjasama ini dapat segera diwujudkan,” tutupnya.

Komentar