Ny. Evi Agus Subiyanto Pimpin Sertijab Lima Jabatan Ketua IKKT

Dalam kesempatan tersebut juga, Ketum IKKT PWA menghimbau kepada seluruh anggota IKKT untuk tidak ikut-ikutan dalam kegiatan politik seperti kampanye atau mengunggulkan salah satu Paslon Capres dan Cawapres. “Kita mendukung netralitas TNI,” tegasnya.

Sertijab tersebut berdasarkan Keputusan Ibu Ketua Dharma Pertiwi  Nomor : Skep/65/XII/2023 tanggal 13 Desember 2023, Nomor : Skep/61/XI/2023, Nomor : Skep/ 57/XI tanggal 13 Desember 2023, Nomor : Skep/70/XII/2023, dan Nomor : Skep/63/XI/ 2023.

Setelah acara Sertijab Ketua IKKT dilanjutkan dengan Sertijab IKKT PWA Pengurus Pusat yaitu Urusan Organisasi, Sekretaris Seksi Organisasi, Urusan Usaha, Urusan Audio Visual, Sekretaris Seksi Penerangan dan Redaksi, Wakil Sekretaris Umum dan Wakil Bendahara serta Sertijab Pengurus Yayasan Tunas Muda IKKT di Bidang Umum dari Ny. Lucy Suprijono kepada Ny Susan Widodo.

Komentar