Diakhir sambutannya Panglima TNI menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas terjalinnya kerjasama antara TNI dengan PT Pertamina Persero dan PT PLN persero. “Semoga perjanjian kerjasama ini dapat dilaksanakan sebaik-baiknya guna mendukung suksesnya program pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera demi tetap tegaknya keutuhan dan kedaulatan NKRI,” pungkasnya.
Pada kesempatan yang sama, Haryanto WS selaku Direktur Bisnis Regional Jawa, Madura, & Bali PT PLN Persero mengatakan, kerjasama yang telah berlangsung dengan sangat baik atas dukungan Bapak Panglima TNI beserta segenap jajarannya di lapangan sangat membantu PLN dalam menjalankan sistem keamanan di lingkungan kerja dan kegiatan-kegiatan baik rutin maupun non rutin.
“Kami sangat berterima kasih atas ijin dan perkenan bapak Panglima untuk dapat memperpanjang PKS ini selama 3 tahun kedepan, semoga dengan kerjasama yang sangat baik ini PLN dapat melaksanakan program-program yang ditugaskan oleh pemerintah untuk terus meningkatkan dan membangun infrastruktur ketenagalistrikan di seluruh Indonesia dalam rangka meningkatkan rasio elektrifikasi, sehingga layanan PLN dapat dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur Keuangan PT Pertamina Emma Sri Martini berharap sinergitas antara TNI dengan Pertamina Persero dapat terus ditingkatkan di seluruh wilayah kerja Pertamina group, sehingga tercipta kondisi yang diharapkan yaitu kehandalan pemenuhan kebutuhan energi Nasional Indonesia. “Peran TNI beserta seluruh jajaran sangat membantu pelaksanaan tugas mulia PT
Pertamina Persero dalam menjalankan tugas untuk memenuhi kebutuhan energi dan ketahanan energi Nasional Indonesia,” ucapnya.
Komentar