Upacara Hari Pendidikan TNI AL ke-76, KSAL Sampaikan Pesan Penting Ini!

JurnalPatroliNews– Jakarta – Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, akan menjadi Prioritas utama TNI AL, demikian pesan Laksamana Yudo Margono, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL).

Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, Wakil KSAL, menyampaikan pesan KSAL, pada upacara Hari Pendidikan TNI AL ke-76, di Kesatrian Bumimoro Kodiklatal, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (13/5/22).

“Sehingga penyediaan personel berikut pendidikan dan pelatihannya menjadi bagian yang sangat penting bagi kelanjutan organisasi,” Pesan KSAL.

Yudo menegaskan, dalam menjalankan tugas pertahanan Negara, TNI AL membutuhkan Insan-insan yang patriotis, dan pantang menyerah.

Oleh sebab itu, pendidikan TNI AL, memiliki makna yang semakin sentral dalam pembangunan SDM, lanjut KSAL.

Tentunya, ini sejalan dengan pembinaan kekuatan TNI AL, terutama pada struktur Sistem Senjata Armada Terpadu (SSAT), yang terdiri dari KRI, Pesawat Udara, Marinir, dan pangkalan yang sangat bergantung kepada kualitas SDM yang mengawakinya.

“Sehingga guna memenuhi kekurangan jumlah pengawak alutsista dan organisasi, TNI AL telah membentuk Satuan Pendidikan (Satdik)-1 di Tanjung Uban, Satdik-2 di Makassar, dan Satdik-3 di Sorong serta berencana akan membentuk Satdik-4 di Manado,” terangnya.

Dalam upacara tersebut, juga dilaksanakan penyematan secara simbolis, penganugerahan tanda kehormatan Bintang Satya Lencana Kesetiaan 32 Tahun, 24 Tahun, 20 Tahun dan 8 Tahun, kepada para personel militer, dan PNS yang bertugas di lembaga pendidikan TNI AL.

Penyematan ini juga sebagai wujud penghargaan dan penghormatan atas Prestasi, Dedikasi, dan Loyalitas, serta kesetiaan dalam pengabdian tugas, di lembaga pendidikan TNI AL.

Komentar