Dampak Gerhana Matahari Total Jelang Perayaan Lebaran, Ini Kata Astronom Arab!

JurnalPatroliNews – Arab – Ketua Asosiasi Astronomi Uni Emirat Arab (UEA), Al-Jarwan, telah mengungkapkan dampak yang ditimbulkan oleh Gerhana Matahari Total pada menjelang perayaan lebaran, terhadap penampakan bulan sabit Syawal.

Al-Jarwan menjelaskan bahwa Gerhana Matahari Total bisa mengganggu pengamatan bulan Sabit, yang berdampak pada penentuan awal bulan Syawal. Akibatnya, bulan Sabit yang menandai awal bulan Syawal diperkirakan akan terlihat pada tanggal 9 April 2024 mendatang.

Dilansir dari Gulf News, Asosiasi Astronomi UEA menyatakan bahwa kemungkinan besar perayaan Lebaran akan jatuh pada Rabu, 10 April 2024, mengingat bulan Sabit baru akan terlihat pada tanggal 9 April 2024. Bulan Sabit merupakan petanda awal bulan baru dalam kalender Islam, menandai berakhirnya bulan Ramadan.

Selain memengaruhi pengamatan bulan Sabit, Gerhana Matahari Total juga berdampak pada aktivitas di Bumi, seperti meningkatnya lalu lintas internet dan gangguan pada sinyal ponsel.

Kenaikan lalu lintas internet terjadi karena banyaknya orang yang kemungkinan besar akan mencari informasi terkait dampak melihat langsung Gerhana Matahari. Sebelumnya, fenomena serupa telah membuat banyak orang mencari informasi terkait keamanan melihat matahari langsung selama gerhana.

Sementara itu, gangguan pada sinyal ponsel diprediksi karena kemungkinan akan ada lonjakan aktivitas penggunaan ponsel secara berlebihan selama periode tersebut.

Gerhana Matahari Total akan terlihat di beberapa wilayah di seluruh dunia, mulai dari Meksiko, Amerika Serikat (AS), Amerika Utara, hingga Kanada.

Menurut Xavier Jubier, seorang pakar gerhana asal Perancis, jalur totalitas Gerhana Matahari membentang sepanjang 162-200 kilometer. Fenomena ini akan dimulai di Samudra Pasifik dan berakhir di Samudra Atlantik.

Titik totalitas terpanjang terjadi di Nazas, dekat Durango, Meksiko. Pada saat ini, penduduk setempat dapat menyaksikan Gerhana Matahari Total selama 4 menit 28 detik saat bayangan bulan menutupi matahari.

Komentar