Inspirasi Pengembangan Kota Wisata Dari Negeri Singapura

JurnalPatroliNews – Jakarta – Berbicara pengembangan kota wisata, Indonesia layak untuk belajar ke negeri tetangga Singapura yang letaknya berdampingan dengan wilayah Kepulauan Batam Republik Indonesia.

Menurut mantan Kapolda Bali ini, penataan Kota Singapura yang sesuai dengan kebutuhan dalam memberikan ruang publik yang cukup luas diyakini akan memberikan kenyamanan bagi wisatawan untuk menikmati keindahan kotanya.

“Untuk mengembangkan kota wisata perlu adanya tata ruang yang disiapkan untuk kepentingan bersama, tidak hanya kepentingan investor semata. Ruang untuk publik perlu disiapkan dengan baik dan terencana,” ungkapnya.

Ditambahkannya, kota-kota wisata di Indonesia bisa ditata seperti yang dilakukan Pemerintah Singapore menata kotanya, sehingga malam haripun nampak indah dan menawan.

Dalam konteks Sulawesi Utara, Dirjen Imigrasi Kemenkumham RI ini mengatakan bahwa masyarakat perlu memberikan dukungan kepada Pemprov Sulut dalam hal ini Gubernur Olly Dondokambey serta kepala daerah di kabupaten dan kota yang ada untuk menyiapkan rencana pengembangan.

“Kabupaten dan kota yang ada di Sulut harus punya Grand Design atau Blueprint untuk tata ruang lokasi wisata di wilayah pinggir sungai, danau dan pantai. hal itu juga harus berorientasi kepentingan publik untuk menikmati wisata alam seperti di Singapura, Australia, Malaysia dan juga Bali,” tandas Ronny Sompie.

(Frangki Wullur)

Komentar