Ambulans Bawa 3 Pasien COVID-19 Diseruduk Mobil di Denpasar

JurnalPatroliNews, Denpasar – Sebuah ambulans yang mengangkut 3 pasien COVID-19 mengalami kecelakaan di Simpang 4 Gatot Subroto, Denpasar, Bali. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Sopir ambulans Wayan Kana mengaku dirinya menerobos lampu merah namun dia memastikan memenuhi prosedur standar dalam menjalankan mobilnya. Dia mengatakan juga sudah berhati-hati, namun ada mobil yang menabrak dari belakang ambulans.

Akibat kecelakaan ini, ambulans tersebut mengalami kerusakan. Sopir ambulans mengalami luka ringan. Kecelakaan terjadi pada hari ini.

“Saya kan bawa pasien 3 orang dengan terkonfirmasi positif COVID. Posisi saya nerobos tapi saya nggak langsung nyelonong, nerobosnya saya hati-hati. Sirene hidup, lengkap lampu sein tengah hidup, semua standar semua,” kata Wayan Kana kepada wartawan Jumat (22/1/2021)

“Yang dari utara datang mobil lawannya ya itu langsung nabrak belakang saya, bukan saya yang nabrak begitu,” sambungnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polresta Denpasar AKP Taufan Rizaldy mengatakan insiden ini telah diselesaikan secara kekeluargaan. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Dia mengatakan kecelakaan diperkirakan mengakibatkan kerugian mencapai Rp 9 juta.

“Iya memang kan sudah didatangi ke TKP mereka sepakat intinya untuk selesai kekeluargaan karena tidak ada korban jiwa gitu aja,” kata Taufan saat dihubungi detikcom secara terpisah.

(dtk)

Komentar