Namun, TikTok kala itu merespons dengan membentuk tim moderator konten di Indonesia, sehingga blokir dicabut.
Kini, Indonesia menjadi salah satu pasar kunci bagi pertumbuhan TikTok. Menurut laporan firma riset Insider Intelligence, pengguna TikTok di Indonesia pada Q1 2023 sebanyak 113 juta atau terbanyak di Asia Tenggara.
Bahkan, Indonesia menduduki peringkat kedua setelah AS sebagai negara dengan pengguna TikTok terbesar secara global.
Dengan basis pengguna sebesar itu, tak butuh waktu lama bagi TikTok Shop untuk mendulang popularitas sejak pertama kali diluncurkan di Indonesia pada April 2021 lalu.
TikTok Shop berkontribusi terhadap 5% dari keseluruhan GMV e-commerce di Indonesia, menurut laporan Juni 2023 yang dikleuarkan firma konsultasi asal Singapura, Momentum Works.
Meski pertumbuhannya positif, namun angka itu masih jauh di bawah Shopee (36%), Tokopedia (35%), dan Bukalapak (10%).
Komentar