Ia juga mencontohkan, Sarinah sekarang sudah menjadi Destinasi Wisata belanja, yang menghadirkan 100 persen produk UMKM dalam Negeri.
“Ini meyakinkan kita, bahwa produk UMKM kalau dikurasi dengan benar, packaging-nya diperbaiki, model bisnisnya dikembangkan, termasuk ke supply chain-nya, dan kemudian kemasan besarnya itu bukan lagi kemasan produknya, tetapi kemasan besarnya itu adalah Rumah UMKM,” sebutnya.
Pada kenyataannya, Rumah UMKM itu ternyata bisa mengalahkan Produk-produk Brand besar, sehingga hal itu semakin meneguhkan keyakinan, bahwa Indonesia punya potensi Ekonomi UMKM yang luar biasa.
“Cuma selama ini, kita belum percaya diri untuk mengembangkan produk-produk UMKM” tandasnya.
Komentar