Bali Bazaar Community Gelar Pasar Rakyat Di Bali Collection, Nusa Dua

“Yah, kegiatan Bali Bazaar saat ini sudah berjalan hampir sepekan, respon dari turis mancanegara cukup antusias, kwalitas produk dan pelayanan lebih kami utamakan, Memang ada beberapa poin dalam kegiatan ini masih di support oleh Bali Collection, Yah, Fasilitasi yang disediakan pihak gedung cukup banyak membantu dan memadai,” tandasnya.

Masih kata Monti, Tujuan kami bersama tenant lainnya, tidak hanya bicara profit semata, tetapi lebih kepada promo produk para pengrajin lokal, Jenis produk yang kami gelar: Makanan dan Minuman, Pakaian Jadi, pakaian dalam made in indonesia, kain Bali, Kerajinan tangan masyarakat lokal, minyak Kutus Kutus, Minyak Kelapa Dara / Vurgin Coconut Oil, handmade jewelry & Accessories, Pakaian anak dan Mainan tradisional anak.

SPG Ramah kunci Sukses Penjualan

“Yah, harga yang kami tawarkan cukup ekonomis dari mulai harga 100 ribuan sampai ada 2 jutaan,” Ujarnya.

“Pengunjung di Bali Collection Unit A15 dalam Kawasan ITDC hampir 95 persen turis dari mancanegara, karena lokasinya memang di keliling sejumlah hotel dan tempat wisata bertaraf internasional, Kami juga menyiapkan SPG (Sales Promotion Girls) yang handal dan terlatih sebagai ujung tombak penjualan,” Tambahnya.

Bali Bazaar community Gelar Pasar Rakyat di Bali Collection

Lanjutnya, Melalui Pasar rakyat di Bali Collection, Kami juga ikut serta membantu pemerintah dalam hal pemberdayaan pengusaha lokal, Dilatarbelakangi adanya pengusaha yang belum memiliki kios atau toko dan belum bisa masuk ke dalam program UMKM (banyak persyaratan yang harus di penuhi-red), akhirnya ada sejumlah Tenant ingin ikut bergabung kerja tim dengan kami, dan mereka memiliki produk yang berbeda – beda, yang kami lakukan ini hanya sebagian kecil saja dari pengusaha yang ada di Bali tetapi belum punya Toko kadang ada juga yang punya, Tetapi tetap ikut gabung di Bali Bazaar Community (BBC).

“Sekarang sudah masuk tahun ke 7 (Bali Bazaar Community) sejak berdiri, Kami melihat peluang ini ada, kami ambil kesempatan tersebut untuk berkreasi dan promosi ke sejumlah wisatawan baik lokal maupun mancanegara, tentunya hasil akhir dan value added akan mengikuti,” Ungkapnya.

“Event kita di Bali Collection meliputi Bazaar Multi Produk, Daily Live Akustik dari musisi Bali dan program² lainnya, seperti Workshop dan Fashion Show dari produk- produk penggiat Sustainable fashion atau fesyen lokal,” Pungkasnya.

Komentar