HAORNAS 2023: Sekda Suyasa Tekankan Program DBON Jadi Barometer untuk Majukan Olahraga di Buleleng

Wiratmaja menerangkan bahwa KONI Buleleng saat ini sudah memiliki 44 Cabang Olahraga (Cabor) dan sudah tergabung dalam KONI Buleleng dan 5 cabor lainnya masih dalam proses. Selain itu dari sisi pembinaan Wiratmaja menambahkan ke depan pihak KONI Buleleng akan mempersiapkan para atletnya untuk berlaga berbagai kejuaraan tingkat daerah, nasional maupun internasional.

“Kita sudah mengantongi beberapa atlet untuk kita bina dalam kejuaraan besar ke depannya, saya harap atlet Buleleng mampu mencetak prestasi lebih dan bisa mengharumkan nama daerah dan negara,”tutup Wiratmaja.

Untuk diketahui, kegiatan ini diawali dengan parade devile 49 Pengkab Cabor di Kabupaten Buleleng, penyerahan piagam penghargaan kepada atlet berprestasi Kabupaten Buleleng era 1980 – 2000 dan dilanjutkan dengan senam sehat bersama.

Komentar