Libur Lebaran, Penjabat Gubernur Bali Gelar Kegiatan Sosial di Buleleng

JurnalPatroliNews – Singaraja,- Libur Lebaran tidak menjadi halangan bagi Penjabat Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya untuk melaksanakan kegiatan sosial. Menyasar Kabupaten Buleleng pada Senin, (8/4), giat sosial Mahendra Jaya dimulai dengan dirinya memimpin kunjungan sosial ke Panti Sosial Tresna Werda Jara Mara Pati di Desa Kaliasem Kecamatan Banjar. Tentunya, Penjabat Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana dan Penjabat Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah Kabupaten Buleleng Ny. Paramita Lihadnyana ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini, bersama dengan jajaran Pemerintah Provinsi Bali dan Pemerintah Kabupaten Buleleng terkait.

Berkunjung ke Panti Sosial Tresna Werda Jara Mara Pati, Mahendra Jaya hanya menyapa 46 orang lansia sekaligus membagikan makanan bernutrisi dan beras sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan mereka.

Kunjungan sosial tersebut tidak berhenti di situ, melainkan juga melibatkan Panti Asuhan Anak “Udyana Wiguna”. Hadir di tengah anak-anak yatim piatu, Mahendra Jaya pun menyapa mereka dan memberikan semangat, tidak lupa juga sejumlah bantuan diberikan.

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan mampu meringankan saudara-saudara kita,” harap Mahendra Jaya.

Seusai kunjungan sosial, Mahendra Jaya dan rombongan melanjutkan kegiatan sosialnya dengan melaksanakan peletakan batu pertama pada dua unit bantuan Rumah Sejahtera Terpadu (RST) Pemerintah Provinsi Bali di Desa Selat dan Desa Panji, Kecamatan Sukasada.

Komentar