Butuh Rara Si Pawang Hujan, Sesi FP3 MotoGP dibatalkan Akibat Jepang Diguyur Hujan Deras

JurnalPatroliNews – Jakarta – Sirkuit Twin Ring Motegi di Jepang diguyur hujan deras, Sabtu (24/9/2022). Bahkan, akibat hujan deras ini sesi FP3 MotoGP dibatalkan. MotoGP seakan ketagihan dengan jasa Rara sang pawang hujan.
Akun instagram resmi MotoGP mengunggah kembali momen Rara sang pawang hujan saat beraksi di MotoGP Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit beberapa waktu lalu.

“Memanggil teman kita Rara dalam 3, 2, 1…,” tulis MotoGP di akun instagramnya.

Unggahan ini ditanggapi berbagai pihak. Tim asuhan Valentino Rossi, VR46 Racing Team, pun ikut berkomentar.

“Dia (Rara) sudah berada di pesawat,” komentar VR46 Racing Team.

Rider Moto3 Riccardo Rossi juga turut berkomentar. Dia bilang, MotoGP memerlukan jasa Rara.

“Kita perlu rara sekarang,” tulisnya disertakan emoji tertawa.

Sementara itu, hujan deras yang mengguyur Motegi membuat Race Directo memutuskan red flag pada sesi Kualifikasi 2 (Q2) Moto2. Sesi kualifikasi 2 Moto2 ini masih menyisakan waktu sekitar 9 menit.

Saat ini safety car MotoGP terlihat terus mondar-mandir Sirkuit Twin Ring Motegi. Hujan masih mengguyur meski tidak sederas saat bendera merah baru dikibarkan. Kondisi sirkuit pun tampak basah. Petugas marshal uga tampak membersihkan lintasan dari genangan air.

Akibat dari hujan deras ini, sesi FP3 MotoGP dibatalkan. Namun, untuk kualifikasi 2 Moto2, serta kualifikasi 1 dan 2 MotoGP diharapkan tetap berlangsung.

“FP3 MotoGP dibatalkan karena kondisi cuaca. Q2 (kualifikasi 2) Moto2, Q1 (kualifikasi 1) dan Q2 MotoGP diharapkan tetap berjalan,” tulis pengumuman dalam tayangan MotoGP, Sabtu (24/9/2022).

Komentar