Tak Masalah India Beli Minyak Murah ke Rusia, Jerman: …

JurnalPatroliNews – Jakarta – Kebijakan India untuk mempertahankan pembelian minyak mentah dari Rusia mendapat respons negatif dari negara-negara Barat.

Namun berbeda dengan negara Eropa lain, Jerman dengan tegas menyatakan tidak memiliki masalah dengan keputusan pembelian minyak India ke Rusia.

Hal tersebut disampaikan oleh Duta Besar Jerman untuk India, Philipp Ackermann selama konferensi pers menjelang kunjungan Kanselir Jerman Olaf Scholz pada Rabu (22/2).

Philipp menekankan pihaknya tidak akan menyalahkan India karena keputusan itu tidak ada kaitannya dengan Jerman.

“India membeli minyak dari Rusia pada dasarnya bukan urusan kami. Itu adalah sesuatu yang diputuskan oleh Pemerintah India dan karena Anda mendapatkannya dengan harga yang sangat rendah, saya tidak dapat menyalahkan pemerintah mana pun yang membelinya,” ujarnya, seperti dimuat ANI News.

Terlepas dari pembelian minyak, Philipp juga menyebut India sebagai kandidat yang sangat tepat untuk menghasilkan solusi damai bagi konflik Rusia-Ukraina, meskipun bukan sekarang waktunya.

Menurut pernyataan Philipp, Kanselir Jerman Olaf Scholz akan melakukan kunjungan bilateral ke India pada tanggal 25 dan 26 Februari mendatang. 

Komentar