JurnalPatroliNews – Dubai,- Stasiun TV Pemerintah Iran melaporkan Unit Pertahanan Udara Iran menembakkan Rudal sebagai bagian dari latihan pada Sabtu (4/12), di atas pusat kota Natanz, yang menampung instalasi nuklir. Penduduk setempat melaporkan mendengar ledakan besar.
Stasiun TV itu menyampaikan, Unit Pertahanan Udara menembakkan rudal untuk menguji kekuatan reaksi cepat di atas Natanz. “Latihan seperti itu dilakukan di lingkungan yang benar-benar aman dan tidak ada alasan untuk khawatir,” sebut Juru Bicara Angkatan Darat Shahin Taqikhani kepada TV, seperti dikutip dari Reuters.
Kantor Berita Iran sebelumnya melaporkan ledakan besar di langit di atas Natanz, tetapi mengatakan tidak ada penjelasan resmi tentang insiden tersebut.
Kantor berita Semi-Resmi Fars mengutip reporternya di Badroud, yang mengatakan ledakan singkat terdengar yang disertai dengan cahaya terang di langit.
Komentar