Terjadi Lagi di Tepi Barat, Pria Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel

JurnalPatroliNews – Tepi Barat – Seorang pemuda Palestina yang berusia 19 tahun tewas ditembak oleh tentara Israel yang melancarkan operasi militer di Jenin, Tepi Barat. Penembakan itu terjadi saat bentrokan terbaru pecah dalam operasi Israel yang bertujuan menangkap tersangka aktivitas terorisme.

Seperti dilansir AFP, Jumat (21/10/2022), Kementerian Kesehatan Palestina mengidentifikasi pemuda yang tewas sebagai Salah al-Buraiki (19). Disebutkan bahwa pemuda itu meninggal setelah terkena tembakan di bagian leher.

Dalam pernyataan terpisah, militer Israel mengakui ada tembakan yang dilepaskan dalam operasinya di Jenin.

“Para tersangka melemparkan alat peledak dan melepaskan sejumlah tembakan ke pasukan keamanan, yang merespons dengan tembakan langsung. Tembakan teridentifikasi mengenai target,” demikian pernyataan militer Israel.

Pasukan keamanan, sebut militer Israel, juga ‘menangkap seorang buronan yang diduga terlibat aktivitas terorisme’.

Sehari sebelumnya, pertokoan, perkantoran dan sekolah-sekolah diliburkan di Tepi Barat setelah warga Palestina melakukan aksi mogok untuk memprotes pembunuhan seorang tersangka penyerangan oleh Israel.

Komentar