Dewan Pakar Bidang Peningkatan Investas dan Penanan modal, Dr Yunus Triyonggo, M.M, CAHRI mengatakan, Bangsa yang besar adalah bangsa yang memiliki Aparatur Sipil Negara (ASN) yang handal, kompeten, berjiwa nasionalis yang tinggi, selalu belajar dan beradaptasi dengan perubahan cepat di era disrupsi dan transformasi digital saat ini dan di masa mendatang.
Untuk mewujudkan impian tersebut dibutuhkan ASN yang berkelas dunia, yang memiliki Growth Mindset yang kuat, inovatif, berpikir kritis, mengutamakan pemberian pelayanan prima kepada masyarakat yang menjadi pelanggannya, dan selalu agile serta adaptive agar selalu relevan.
Program Pelatihan Worldclass ASN di Pemkot Bekasi hanya salah satu inisiatif untuk menggembleng ASN Kota Bekasi menjadi pendobrak status quo dan motor penggerak utama atas perubahan di Kota Bekasi menjadi Bekasi Keren berbasis pada smart city.
Dengan memiliki Top 50 ASN Kota Bekasi, maka gerakan Bekasi kompeten dapat dimulai dan digulirkan dengan prinsip “Better late than never”, “Always raising the bar, do more and achieve more”, “Thing big, starts small, and Move fast”.
Itulah makanya, Kota Bekasi harus terus bergegas dan melakukan penguatan-penguatan ASN nya menjadi ASN bermental dengan “Mindset” kelas dunia untuk membangun kotanya menjadi Bekasi KEREN.
Komentar