JurnalPatroliNews – Serang – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) di bawah kepemimpinan Wali Kota Benyamin Davnie dan Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan kembali meraih prestasi.
Prestasi terbaru yakni berhasil meraih juara dua dalam Paritrana Award Tingkat Provinsi Banten Tahun 2023 untuk kategori Pemerintah Kabupaten/Kota. Penghargaan ini diselenggarakan oleh BPJS Ketenagakerjaan di Hotel Aston Serang, Jumat malam (21/06/2024).
Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan menerima penghargaan tersebut secara langsung di lokasi. Ia pun menyatakan rasa bangga dan apresiasinya terhadap seluruh pihak yang telah bekerja keras sehingga Tangsel dapat meraih prestasi ini.
“Kami sangat bangga dan bersyukur atas penghargaan ini. Ini adalah hasil kerja keras dari semua pihak, termasuk para pegawai dan masyarakat Kota Tangsel yang selalu mendukung program-program pemerintah. Penghargaan ini menunjukkan komitmen kita dalam melindungi tenaga kerja dan memastikan kesejahteraan mereka,” ujar Pilar saat dijumpai usai penyerah-terimaan penghargaan itu.
Paritrana Award adalah ajang penghargaan yang diberikan oleh Presiden RI kepada Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota, dan Pelaku Usaha meliputi perusahaan skala besar – skala menengah, usaha sektor layanan publik dan usaha mikro, yang telah berkontribusi secara signifikan dalam implementasi program jaminan sosial ketenagakerjaan.
Komentar